Detaktimes.com- Wujud kedekatan dengan masyarakat dan ulama Babinsa Koramil 1601 Indramayu Serka Udin Syamsudin menghadiri memperingati Tahun ke -2 acara rutinan bulanan, DUKUH BERSHOLAWAT bertempat di masjid Baiturahim Desa Dukuh. Selasa 26 Desember 2023 Malam
dengan tema *Memanifestasikan Nilai – Nilai Sholawat Dalam Kehidupan Bermasyarakat* dengan pengisi tausiah/Penceramah bapak Ust. Jamaludin Kahfi dari Desa Bongas Indramayu,
Saat ditemui, Serka Udin Syamsudin menyampaikan bahwa pengajian merupakan salah satu bentuk dakwah yang mengandung unsur pendidikan keagamaan untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan yang didalamnya disampaikan nilai-nilai ajaran agama dengan harapan terwujudnya tujuan utama yaitu kebahagiaan dunia dan akhirat melalui pelaksanaan amalan-amalan kehidupan.
“Manfaat dari mengikuti pengajian rutin di masyarakat akan lebih meningkatkan kesadaran beragamanya, meningkatkan keimanan dan ketaqwaan pada Tuhan Yang Maha Esa. Disamping itu sekaligus menjalin Tali Silaturahmi dengan warga dan beberapa Tokoh yang ada di Masyarakat,” ungkap Babinsa
Serka Udin Syamsudin mengatakan bahwa, Kehadirannya ini adalah merupakan bentuk dukungan terhadap setiap kegiatan yang ada di desa binaan sekaligus sebagai sarana silaturahmi dengan warga masyarakat dan ulama.
“Kehadiran kami selaku Babinsa dalam kegiatan ini merupakan bentuk dukungan terhadap kegiatan yang ada di desa sekaligus sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahmi dengan warga masyarakat dan ulama, sehingga terjalin hubungan yang baik antara TNI, Ulama, tokoh masyarakat dan warga masyarakat”, tegas Babinsa.